23 Februari 2011

Membuat cincin

Pembuatan cincin manik-manik adalah salah satu proyek yang sederhana dan mudah. Modal utama yang dibutuhkan hanya sarang cincin.

Untuk sarang cincin yang biasa digunakan dalam merangkai cincin ini sebenarnya terbagi dua:
1) Sarang Cincin berbentuk seperti piring yang diatasnya harus dipasang sarang seperti dalam pembuatan bros.
2) Sarang Cincin sederhana dengan beberapa buah lingkaran sederhana di atasnya (seperti contoh gambar disamping) . Model ini pun terbagi dalam beberapa jenis, rangkaian lubang stau tingat, dua tingkat bahkan sampai empat tingkat. (Semakin banyak maka akan semakin tebal mata cincin yangterdapat di bagian atas nya)
Dalam proyek kali ini kita akan membuat cincin manik-manik yang dirangkai diatas sarang sederhana.
Untuk itu bahan pelengkap lain yang dibutuhkan adalah head pin dan tang serba guna, yang menjadi satu-satunya alat bantu dalam proses merangkai manik-manik diatas sarang cincin ini. Bener-bener proyek yang mudah lho pren... jadi yukk bareng-bareng kita praktekkan di rumah... ^_^
Oh iya sekedar tips, karena proses pembuatannya yang mudah letak keunikan dari cincin manik-manik yang kita hasilkan justru berada pada pemilihan jenis dan perpaduan manik-maniknya. Semakin unik manik yang kita gunakan, maka akan semakin besar peluang cincin ini untuk dipasarkan ^_^
Tips berikutnya, sesuaikan ukuran tangan pemakai dengan jumlah manik-manik yang dirangkai. Apabila jemari pemakai cenderung mungil, usahakan untuk tidak menggunakan manik terlalu banyak, dan pilihlah yang berukuran kecil 4 s.d 6 mm. Demikian bila jemari pemakai cenderung berukuran lebih besar maka dapat dipilih sarang bros bertingkat empat untuk hasil cincin yang lebih menarik perhatian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar